Sri Mulyani Rapat Dadakan Minggu Malam Ditemani Putri Salju,

Tangkapan layar instagram Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati. Situasi geopolitik global terutama mengenai perang Iran dan Israel membuat petinggi Kementerian Keuangan (Kemenkeu) berkumpul pada minggu malam.

Liputan6.com, Jakarta – Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati mengumpulkan para pejabat Kementerian Keuangan (Kemenkeu) pada minggu malam. Rapat dadakan ini untuk menanggapi situasi ekonomi dan tensi geopolitik yang sangat tinggi. Seperti diketahui,  Iran pada Sabtu malam meluncurkan serangan balasan ke arah Israel.

Dikutip dari unggahan instagram pribadi @smindrawati, Senin (15/4/2024), Sri Mulyani menggambarkan bahwa saat ini  tensi geopolitik yang sangat tinggi dan berkembang cepat. Tentu saja, hal ini akan sangat berpengaruh kepada ekonomi nasional.

Untuk itu, ia pun melakukan rapat dadakan di minggu malam bersama Wakil Menteri Keuangan (Wamenkeu) Suahasil Nazara dan sejumlah direktur Jenderal (dirjen) terkait.

Lengkapnya, berikut ini unggahan lengkap Sri Mulyani: